EL-MF1WD-CNB

Kartu duplikat 13.56MHz yang hanya bisa diubah UID-nya 1 kali. Berguna untuk duplikat di sistem yang akses kontrolnya dapat mendeteksi kartu duplikat.

Cara ubah UID: menggunakan aplikasi Mifare Classic Tool, di menu Tools > Clone UID.

Setelah diubah 1 kali, kartu tidak dapat diubah lagi UID nya, dan tidak bisa dibedakan dengan kartu EL-MF1 biasa, sehingga untuk kartu ini, tidak bisa retur & komplain, silakan coba sedikit dulu untuk menentukan apakah kartu ini cocok untuk digunakan.

Disclaimer

Walaupun ID Tag sudah sama dengan Tag asli, tetap ada kemungkinan akses tidak bisa digunakan karena salah satu sebab ini:

  • Akses kontrol mendeteksi merk chip atau spesifikasi lain yang tidak bisa ditiru
  • Akses kontrol mendeteksi data di sector lain yang tidak bisa didekripsi dan ditiru
  • Akses kontrol mendeteksi ID Tag sudah pernah digunakan untuk masuk
🔗

Spesifikasi

Ukuran: 85.5 x 54 x 0.8 mm UID Changeable: Ya, 1 kali

Spesifikasi Chip

Chip yang spesifikasinya mirip dengan NXP MIFARE Classic EV1 1K, dengan kualitas baik, memory 1kB bisa di-write dan bisa di-encrypt.

  • UID: 4 Byte
  • EEPROM: 1kB, organized in 16 sectors with 4 blocks of 16 bytes each
  • Read/write time: 2-5 ms
  • Protokol: ISO/IEC 14443-3 Type-A
  • Bit Rate: 106Kbit/s
  • Operating Temperature: -20°C to +85°C
  • Operating Frequency: 13.56MHz
  • Data Retention: 10 years
  • Write Endurance: 100000
🔗